Tuesday, January 8, 2019

Informasi tentang mendapatkan hewan. Beli, adopsi atau rescue?


Halo.... Adakah di antara pembaca yang berniat untuk memelihara hewan peliharaan? Kucing atau anjing memang hewan yang cocok banget jadi teman kita di rumah dan menghibur kita saat lelah. Ada saja tingkahnya yang membuat kita terhibur. Nah untuk mendapatkan hewan peliharaan, saya punya sedikit info tentang bagaimana sebaiknya kita dapatkan hewan peliharaan kita yang lucu dan menggemaskan itu. Semoga bisa jadi referensi ya!

Baca juga siapkah kamu untuk memelihara hewan?

Foto: koleksi pribadi
  1. Beli




Memang cara yang paling mudah adalah membeli hewan peliharaan. Kita tinggal datang ke petshop atau breeder dan langsung bisa memilih hewan jenis/ras apa yang kita mau. Biasanya, hewan yang dijual pun dalam keadaan sehat dan bersih. Hanya saja kita harus menyiapkan budget yang mahal karena hewan ras tertentu memang dijual dengan harga yang tinggi. Selain itu kita juga harus mempertimbangkan indukan hewan tersebut, biasanya anakan yang dijual memang lucu dan imut tetapi sang induk dipaksa untuk kawin,hamil, melahirkan dan tidak terawat dikandang yang seadanya. Kalau sudah seperti ini apa tega kita membeli si anak yang lucu? (yang berarti kalau si anak sudah laris terjual si induk harus dipaksa kawin, hamil dan melahirkan lagi) Biarpun tidak semua penjual seperti itu tapi tidak ada salahnya kita berhati-hati, kan?

2. Adopsi

Garda Satwa Indonesia

Shelter biasanya merescue anjing/kucing dijalanan yang kondisinya mengkhawatirkan. Setelah dirawat dengan baik dan sehat kembali biasanya akan di adopsikan ke khalayak. Adopsi anjing/kucing dari shelter, kita tidak perlu menyediakan budget terlalu mahal, biasanya anjing ini diberikan gratis. Kalaupun harus bayar, bayarannya juga untuk mengganti biaya perawatan yang terbilang sangat terjangkau. Biasanya kita harus menjalani proses seleksi yang cukup ketat agar pihak shelter yakin kalau kita bisa merawat hewan tersebut dengan baik, selain itu kita juga wajib pro-steril anjing/kucing, untuk mencegah hewan ditelantarkan kembali karena si pemilik tidak sanggup merawatnya.
Berikut beberapa shelter di Indonesia yang dapat kita kunjungi :

  1.  Animal Defenders Indonesia @animaldefenderindo
  2.  Garda Satwa Indonesia @gardasatwaindonesia
  3.  Animal Hope @animal_hopeshelterindonesia
  4.  Pejaten Shelter @shelterpejaten
  5.  Republik Guguk @republik.guguk
  6.  Jakarta Animal Aid Network @jakartaanimalaidnetwork


3. Rescue

Foto: koleksi pribadi

Apabila kita melihat hewan yang liar dijalanan atau terancam hidupnya, kita dapat membawanya pulang untuk menyelamatkannya dari bahaya dan merawatnya. Biaya yang dikeluarkan juga variatif tergantung kondisi hewan tersebut. Yang pasti kita harus mengeluarkan biaya untuk obat kutu, obat cacing dan vaksin. Memang tidak mudah untuk merescue hewan jalanan apalagi dengan kondisi yang memprihatinkan, tapi banyak loh hewan yang tadinya kotor, penyakit kulit, kurus kering, setelah dirawat dia jadi hewan yang lucu, pintar, gemuk dan menggemaskan. Kalau sudah begitu, kepuasan tersendiri bukan bisa merubah nasib 1 kehidupan.

Dari manapun asalnya, yang terpenting adalah tanggung jawab. Kalau sudah pelihara hewan, kita harus pelihara seumur hidup dia, jangan sampai suatu saat karena kamu sudah bosan hewan peliharaan kamu, kamu buang atau terlantarkan.
Kalau saya pribadi sih prefer nomor 2 atau 3. Karena kalau kita benar-benar animal lover, kita tidak akan peduli ras hewan apa, kita akan merawatnya dengan baik. Terlebih hewan tersebut punya masa lalu yang tidak menyenangkan, kita pasti ingin merawat dan membuatnya bahagia di sisa hidupnya.

Salam woof woof meow...

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komen agar saya bisa berkunjung balik :)